Belajar Ms.Excel Bareng Yuuuk

Posted by Friendly With Information Technology on Thursday, February 7, 2013



OPENING
Pertama kita buka dulu ya microsoft excel nya, caranya gini :
1. Klik icon start
2. All programs
3. Microsoft office
4. Lalu pilih microsoft excel

SHEET
Nah setelah masuk ke microsoft excel, terdapat 3 sheet.
kita bisa menambah sheet. Ini caranya :
ΓΌ  klik pada insert worksheet  atau dengan shortcut shift+f11.



Sheet ini mempermudah kita saat banyak data yg akan di inputkan.
Sheet bisa kita ganti nama juga loh , caranya :
1. Klik kanan pada sheet yg akan diganti namanya
2. Lalu pilih rename


3. Ketik nama sesuai keinginan / sesuai judul data.
4. Lalu enter.
Mudah bukan....
Kita juga dapat menghapus sheet, berikut caranya :
1.Klik kanan pada sheet yg akan dihapus
2.Lalu pilih delete
3.Muncul kotak dialog lalu pilih button delete

MARGINS
Kita atur kertas dulu yuukkk...
1.Klik page layout
2.Klik margins
3.Pilih normal atau jika ingin mengatur sesuai keinginan maka pilih custom margins...
4.Lalu muncul page setup, atur
5.OK

NEW FILE
Jika ada yg bertanya gimana cara membuat file baru?
mudah sekali,
1. Klik office button
2. New
3. Pilih blank workbook
4. Kemudian klik create
atau kita bisa pakai shortcut Ctrl +N

SAVE FILE
Cara menyimpan workbook gimana yaa?
ini dia langkah-langkahnya :
1. Klik office button
2. Pilih save
3. Lalu keluar kotak dialog save as
4. Kamu bisa ganti file name nya
5. Lalu klik button save deh.
atau kita bisa pakai shortcut Ctrl +S


OPEN FILE
Caranya seperti berikut :
1.Masuk  dan  klik office button
2.Pilih open
3.Lalu cari file yang akan dibuka
4.Kemudian klik button open
Atau dengan shortcut Ctrl+O

PRINT  FILE
Caranya  sebagai berikut :
1. Masuk dan klik icon office button
2. Kemudian pilih dan klik print
3. OK

MENYISIPKAN GAMBAR
Caranya seperti berikut :
1.Klik menu Insert
2.Pilih dan klik Picture / Clip art
3.Jika pilih Picture maka akan muncul kotak dialog untuk memilih gambar dalam file kita, jika kita       memilih Clip art maka double click pada icon clip art lalu akan muncul sebuah tampilan dan klik button Go >> pilih gambar sesuai keinginan anda.
4.OK

MEMINDAH SEL
Caranya sebagai berikut :
1.Pilih sel /range yang akan dipindahkan.
2.Lalu klik toolbar Cut ( atau dari menu Edit Cut )
3.Pindahkan sel ketempat yang diinginkan
4.Klik toolbar Paste ( atau dari menu Edit Paste )

MENGKOPY  ISI  SEL
Caranya :
1.Pilih sel / range yang akan dicopy.
2.Lalu klik toolbar Copy
3.Pindahkan sel ketempat yang diinginkan
4.Klik toolbar Paste

MENYISIPKAN SEL, BARIS ATAU KOLOM
Caranya :
1. Tunjukan sel mana yang akan di sisipkan
2.  Lalu blok kolom atau baris sebanyak  yang ingin kita sisipi
3.  Klik menu Insert colums / row


MENGHAPUS BARIS/KOLOM
Caranya :
1. Tunjuk sel pada baris atau kolom  yang akan dihapus.
2. Lalu klik menu Edit, kemudian pilih Delete

MENGGABUNGKAN  SEL

Caranya :
1.Klik home > alignment
2.Pilih Merge & Center


 Maka tiga baris tersebut menjadi satu setelah di Merge & Center.












Sekian Belajar kita kali ini tentang Microsoft Excel, 
Sampai jumpa dilain pembelajaran ya....

Blog, Updated at: 4:40 PM

0 komentar:

Post a Comment

Dokumentasi